Penguatan Lembaga Adat Tuha Peut Dalam Penyelesaian Sengketa Di Kecamatan Sawang

Yulia, Yulia (2021) Penguatan Lembaga Adat Tuha Peut Dalam Penyelesaian Sengketa Di Kecamatan Sawang. (Jurnal Aplikasi Teknik dan Pengabdian Masyarakat), 5 (1). pp. 7-11. ISSN 2550-0821

[img]
Preview
Text
artiekel jati emas.pdf

Download (480kB) | Preview
Official URL: http://journal.fdi.or.id/index.php/jatiemas/articl...

Abstract

Sosialisasi dan penyuluhan hukum tentang Lembaga Adat Tuha Peut dalam penyelesaian sengketa di Kecamatan Sawang merupakan bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Latar belakang kegiatan ini adalah dalam Qanun Lembaga Adat, Tuha Peut merupakan salah satu lembaga adat yang berwenang dalam penyelesaian sengketa antar anggota masyarakat suatu gampong (desa). Di Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara, masih banyak terdapat sengketa-sengketa adat yang tidak selesai dalam penyelesaian secara adat di gampong dan banyak yang dilaporkan masyarakat ke polisi. Hal ini juga disebabkan kurangnya pengetahuan Lembaga Adat Tuha Peut dalam penyelesaian sengketa pada tingkat gampong. Sosialisasi dan penyuluhan hukum ini dilakukan dengan pemaparan materi dan dilanjutkan diskusi tanya jawab serta umpat balik. Hasil sosialisasi dan penyuluhan hukum di Kecamatan Sawang mendapati bahwa hasil dari umpan balik yang diberikan oleh peserta mengalami peningkatan pemahaman terhadap peran Lembaga Adat Tuha Peut dalam penyelesaian sengketa. Pelaksanaan kegiatan ini mendapat sambutan baik dari Lembaga Adat Tuha Peut, karena mereka sangat jarang mendapatkan pembekalan seperti ini.

Item Type: Article
Subjects: K Law > KI Indonesia Law
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Dr. Yulia S.H.,M.H.
Date Deposited: 29 Jul 2021 07:46
Last Modified: 29 Jul 2021 07:46
URI: http://repository.unimal.ac.id/id/eprint/6662

Actions (login required)

View Item View Item