KORELASI RASIO KOLESTEROL TOTAL TERHADAP HDL DENGAN PREDIKSI OUTCOME STROKE ISKEMIK AKUT

Maulina, Meutia and Rahayu, Mulyati Sri and Yuziani, Yuziani (2017) KORELASI RASIO KOLESTEROL TOTAL TERHADAP HDL DENGAN PREDIKSI OUTCOME STROKE ISKEMIK AKUT. In: Seminar Hasil Penelitian Dosen Pemula, 8 Desember 2017, Lhokseumawe.

[img]
Preview
Image
Poster PDP 2017.jpg

Download (1MB) | Preview

Abstract

Stroke merupakan penyebab kematian utama di Indonesia dengan peningkatan prevalensi yang signifikan setiap tahunnya. Stroke yang dominan terjadi adalah stroke iskemik yang disebabkan kelainan profil lipid darah yaitu peningkatan rasio kolesterol total terhadap High Density Lipoprotein (HDL), yaitu terjadi peningkatan kolesterol total serta penurunan HDL. Risiko terjadinya stroke iskemik akan meningkat jika terjadi peningkatan rasio kolesterol total terhadap HDL karena diduga dapat memicu terbentuknya aterosklerosis. Kadar kolesterol total yang tinggi dan kadar HDL yang rendah setelah serangan stroke akan mengakibatkan hambatan pemulihan, sehingga dapat mempengaruhi outcome dan meningkatkan mortalitas pada stroke iskemik. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis korelasi antara rasio kolesterol total terhadap HDL dengan prediksi outcome stroke iskemik akut. Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Subjek penelitian adalah seluruh pasien stroke iskemik akut di Rumah Sakit Umum Cut Meutia Kabupaten Aceh Utara periode Mei-Agustus 2017 yang diambil dengan tehnik total sampling yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Korelasi rasio kolesterol total terhadap HDL dengan prediksi outcome stroke iskemik akut dianalisis dengan uji korelasi spearman dengan derajat signifikansi (α) 0,01. Hasil penelitian menunjukkan rerata rasio kolesterol total terhadap HDL adalah 3,7 (risiko sedang) dan prediksi outcome didapatkan baik. Terdapat korelasi antara rasio kolesterol total terhadap HDL dengan prediksi outcome stroke iskemik akut (r=-0,623;p=0,000). Rasio kolesterol total terhadap HDL yang rendah berhubungan dengan prediksi outcome yang lebih baik pada stroke iskemik akut. Rasio kolesterol total terhadap HDL dapat dijadikan prediktor outcome untuk stroke iskemik akut. Kata kunci: stroke iskemik akut, rasio kolesterol total terhadap HDL, prediksi outco

Item Type: Conference or Workshop Item (Poster)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine
Depositing User: dr Meutia Maulina, M.Si
Date Deposited: 13 Dec 2017 08:14
Last Modified: 13 Dec 2017 08:14
URI: http://repository.unimal.ac.id/id/eprint/3250

Actions (login required)

View Item View Item