Chandra, Yovie (2011) KARAKTERISTIK BETON DALAM WEB DAN FLENS BALOK T PADA KOMBINASI BETON NORMAL DAN BETON NON PASIR. TERAS JURNAL, 1 (2). pp. 115-124. ISSN 2088-0561
Text
volume-1-no-2-juni-2011 Download (24kB) |
Abstract
Mengingat kuat tekan beton non pasir lebih rendah dari beton normal maka pemakaian beton non pasir dibatasi pada struktur beton sederhana. Masih perlu dilakukan penelitian lebih lanjut,terutama tentang karakteristiknya sebagai balok komposit dalam memikul beban yang bekerja pada suatu struktur. Tiga buah benda uji dibuat dalam penelitian ini, terdiri atas 1 buah balok T beton normal ,1 buah balok T komposit beton normal-beton non pasir dan 1 buah balok T beton non-pasir yang diuji dengan 2 titik pembebanan. Beton normal dirancang memiliki kuat tekan (f’c) = 20 MPa, sedangkan beton non pasir dengan perbandingan semen dan agregat 1:2. Dari hasil pengujian lentur diperoleh data beban, lendutan, regangan yang dianalisa sehingga diperoleh kapasitas momen, kekakuan, dan daktilitas balok. Melalui pengamatan pola retak yang terjadi dapat ditentukan jenis keruntuhan yang terjadi pada balok. Untuk melengkapi hasil pengujian lentur, dilakukan juga pengujian pull-out dan kuat geser friksi beton. Dari hasil pengujian lentur, diperoleh penurunan kapasitas momen balok T untuk BK-2 dan BNP-2 berturut-turut terhadap beton normal (BN-2) sebesar 95.06% dan 86.91%. Sedangkan analisa terhadap daktilitas balok, terjadi penurunan nilai daktilitas balok berturut-turut untuk BK-2 dan BNP-2 hingga sebesar 97.825% dan 95.580%. Hasil analisa terhadap nilai kekakuan lentur balok , terjadi penurunan kekakuan lentur balok hingga sebesar 83.04% dan 92.99% berturut-turut untuk BNP –2 dan BK–2. Dari pola retak yang terjadi, untuk BN-2 terjadi keruntuhan lentur, sedangkan pada BK–2 dan BNP–2 terjadi keruntuhan geser lentur. Hasil uji kuat geser friksi menunjukkan kuat geser antara beton normal dan beton non pasir sebesar 2.11 Mpa. Dari hasil uji pull out, menunjukkan bahwa kuat lekat beton non pasir dan tulangan deform 19 mm sebesar 4.435 Mpa. Kata kunci : Karakteristik Beton, Web dan Flens,
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | T Technology & Engineering > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Civil Engineering |
Depositing User: | Dr. Ir. Wesli MT |
Date Deposited: | 04 Apr 2016 07:18 |
Last Modified: | 04 Apr 2016 07:18 |
URI: | http://repository.unimal.ac.id/id/eprint/1317 |
Actions (login required)
View Item |