Muhammad Syam, Azhari (2013) Pengaruh kadar asam lemak jenuh terhadap nilai titik tuang dan titik awan biodiesel. In: Seminar Nasional Rekayasa dan Teknologi Tahun 2013, 04 Desember 2013, Lhokseumawe. (Unpublished)
|
Text
Pengaruh Kadar Asam Lemak Jenuh terhadap Nilai Titik Tuang dan Titik Awan Biodiesel, Diterbitkan dalam Prosiding SNRT 2013, Desember 2013.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Biodiesel merupakan bahan bakar terbarukan yang diproduksi melalui proses reaksi kimia. Pada umumnya, minyak tumbuh-tumbuhan (nabati), lemak binatang serta limbah minyak goreng dipakai sebagai bahan baku (feedstock) untuk memproduksi bahan bakar biodiesel. Semua bahan baku tersebut terdiri dari 98-99% senyawa hidrokarbon sedangkan sisanya 1-2% merupakan senyawa pengotor (trace). Tiga jenis biodiesel dipilih dalam penelitian ini yaitu biodiesel kelapa sawit, biodiesel jarak pagar dan biodiesel kedelai untuk dianalisa kadar senyawa asam lemak dengan memakai gas chromatography. Persentase asam lemak tak jenuh dalam biodiesel bervariasi antara 43,3-82,5%, demikian juga asam lemak jenuh antara 27,5-56,7%. Teknik fraksionasi vakum dan winterisasi dapat digunakan untuk menghasilkan biodiesel dengan nilai titik tuang (pour point) dan nilai titik awan (cloud point) yang rendah. Hasil analisa menunjukkan bahwa nilai titik tuang biodiesel kedelai adalah -15 derajat C dan biodiesel jarak pagar adalah -10 derajat C. Oleh karena itu, kedua jenis biodiesel tersebut sesuai untuk digunakan sebagai bahan bakar di daerah yang beriklim sejuk.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Asam lemak jenuh, Biodiesel, Titik tuang |
Subjects: | T Technology & Engineering > TP Chemical engineering, Technology |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering |
Depositing User: | Dr. Azhari Muhammad Syam |
Date Deposited: | 22 Dec 2015 00:58 |
Last Modified: | 22 Dec 2015 00:58 |
URI: | http://repository.unimal.ac.id/id/eprint/183 |
Actions (login required)
View Item |